Monday, March 11, 2013

Pengakuan dosa

Bagi umat katolik pengakuan dosa adalah salah satu sakramen yang harus dilakukan setidaknya satu kali dalam satu tahun. (Pengakuan dosa -via wikipedia)
Tapi sebenarnya butuh gak sih pengakuan dosa itu sendiri? Sebelumnya saya mau bilang bahwa semua agama mengajarkan sesuatu yang baik, jadi postingan kali ini tidak menyudutkan golongan manapun.
Jika ditanya perlu atau tidaknya, saya pribadi menjawab perlu, kenapa? Karena sesuatu yang buruk tidak baik untuk disimpan. Hal buruk yang kalian rahasiakan justru akan membuat kalian makin tenggelam dalam dosa itu sendiri, karena kalian merasa tidak ada yang mengetahuinya (Padahal Tuhan tau hal itu) yang membuat kalian makin ketagihan & akhirnya benar-benar tenggelam dalam dosa itu sendiri.
Satu-satunya penyebab kalian melakukan dosa adalah bujukan iblis. Sebenarnya semuanya bisa ditebak, awalnya kalian akan dibujuk buat nyoba aja, lama-lama kalian malah ketagihan dan malah jadi 'ahli' dalam dosa itu sendiri.
Memang terkadang timbul rasa bersalah, kadang terpikir "kenapa ya gue lakuin itu?" pasti kalian juga sering berpikir untuk berhenti melakukan dosa. Sudah punya niat seperti itu adalah sesuatu yang baik, tapi sayangnya iblis gak akan biarin itu terjadi. Karena itu kita juga butuh trik khusus untuk mengalahkan iblis.
(Trik yang satu ini sudah secara pribadi saya lakukan, dan hasilnya? Puji Tuhan perlahan tapi pasti berubah) Caranya susah-susah gampang untuk dilakukan karena memang butuh keberanian untuk mengaku dan berserah sepenuhnya sama Tuhan. Iya kalian hanya butuh doa & mengaku tanpa ada yang kalian tutupi, selain itu kalian juga butuh topangan dari satu orang yang bisa kalian percaya, yang bisa juga mengerti kalian. Dengan begitu kalian sudah memulai langkah awal 'menelanjangi iblis'

Dengan mengaku sama Tuhan, dan mendapat topangan dari orang yang bisa kalian percaya kalian akan terus berpikir ketika berbuat dosa lagi, karena kalian tau bukan hanya kalian yang akan tau perbuatan kalian. Dan kalian juga akan merasa tidak enak mengecewakan dua pribadi yang bisa kalian percayakan.
Ingat sobat menyimpan hal buruk itu sama seperti pemerasan, makin lama kalian simpan makin tidak bisa di kontrol

Roma 6;14
Sebab kamu tidak akan dikuasai lagi oleh dosa, karena kamu tidak berada di bawah hukum Taurat, tetapi di bawah kasih karunia. 

No comments:

Post a Comment